Pelaksanaan Yudisium pada 17 Maret 2022 bertempat di Aulia K FKIP Universitas Lampung menghadirkan mahasiswa/i terbaik ditingkat prodi, jurusan, dan bahkan universitas. Yudisum dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ketat, dikarenakan masih terjadinya kasus Covid-19 terkhusus di Provinsi Lampung
Yudisium kali ini menjadi kebanggaan keluarga besar PPKn, setelah sebelumnya pada periode September 2021 PPKn menghasilkan mahasiswa berprestasi dan kali ini pada periode Maret 2022 menghasilkan mahasiswa berprestasi lagi dikarenakan salah satu mahasiswinya menjadi mahasiswa lulusan terbaik 3 ditingkat fakultas.
Mahasiswa tersebut atas nama Vivi Karina dengan NPM 1713032045 yang berhasil meraih prestasi yang membanggakan dengan IPK 3,77 dan Lama Studi 4,38 Tahun serta dengan poin SKPI 401. Vivi Karina merupakan salah satu dari mahasiswai PPKn Angkatan 2017 yang pernah menjadi staf FORDIKA FKIP UNILA. Pada urutan pertama dan kedua yang menjadi wisudawan terbaik fakultas yakni dari Bahasa Inggris dan Pendidikan Ekonomi.